Alhamdulillah, tulisan sang narasumber ke Syaikh Robi (al-Ustadz Luqman Ba’abduh) sehingga muncul fatwa sesatnya Radiorodja sudah mencapai artikel ke -6. Akan tetapi ternyata belum nyambung juga dengan kritikan saya terhadap Syaikh Robi’ yang membawa (1) pemikiran khowarij (karena beliau berpendapat seorang mubtadi’ muslim harus dibenci total 100 persen) dan (2) Syaikh Robi berdusta atas salaf (karena mengatakan para salaf menghajr tanpa melihat maslahat) (silahkan baca lagi artikel “Ada Apa Dengan Radio Rodja & Rodja TV (bag 4)? – Manhaj Syaikh Rabî’ dalam Timbangan Manhaj Para Ulama Kibâr“). Saya masih setia menunggu kritikan dari al-Ustadz Luqman Ba’abduh, demikian juga al-Ustadz Askari, dan juga al-Ustadz Dzulqornain tentang permasalahan ini, agar jelas siapa yang salah. Jika saya salah maka saya akan kembali kepada al-haq, akan tetapi jika Syaikh Robi’ yang salah, maka tidak perlu Syaikh Robi’ malu untuk kembali kepada kebenaran, toh beliau tidak maksum. Demikian juga para tiga ustadz tersebut tidak perlu malu untuk kembali kepada kebenaran. Baarokallahu fiikum.
Merupakan perkara yang aneh adalah tatkala seorang salafy santai saja ketika Syaikh Robi’ menyatakan Ibnu Taimiyyah salah, membantah Ibnu Taimiyyah dengan ijmak (palsu) salaf?? Sehingga mengesankan Ibnu Taimiyyah menyelisihi manhaj salaf, mengesankan Ibnu Taimiyyah menyelisihi ijmak salaf, lantas marah tatkala dikatakan Syaikh Robi’ manhajnya salah??
Jika ada yang berkata, “Siapa Firanda berani membantah Syaikh Robi?”, maka saya katakan, “Siapa Syaikh Robi’ berani menyalah-nyalahkan manhaj Ibnu Taimiyyah?”. Sungguh setelah bergelut bertahun-tahun dengan kitab-kitab Ibnu Taimiyyah rahimahullah ketika menulis tesis S2, saya dapati begitu luas ilmu Ibnu Taimiyyah, dan beliau rahimahullah sangat hati-hati tatkala menjelaskan manhaj salaf. Bahkan ada sekitar 3 risalah disertasi yang menjelaskan kebenaran ijmak yang dinyatakan oleh Ibnu Taimiyyah. Lantas dengan begitu mudahnya Syaikh Robi’ menyatakan Ibnu Taimiyyah salah dalam 2 permasalahan manhaj??!!
Apakah Syaikh Robi’ Maksum?
Syaikh Robi sendiri mengakui bahwa beliau tidak maksum. Syaikh Robi pernah ditanya:
هناك من يقول: إن الشيخ ربيعًا معصوم في المنهج، ما تقول أنت في هذا؟
“Ada orang yang berkata : Sesungguhnya Syaikh Robi’ maksum dalam manhaj, apa pendapat Anda tentang ini?”.
Maka Syaikh Robi’ menjawab :
لا، لا، أقول: لستُ معصومًا، لستُ معصومًا، ولكن اسمع: لا أعرف لي خطأ في المنهج
“Tidak, tidak, aku katakan : Aku tidaklah maksum, aku tidaklah maksum, akan tetapi dengarlah, aku tidak mengetahui aku punya kesalahan dalam manhaj” (silahkan dengar di https://app.box.com/s/7ny34tfzzr6aczssb1qg) atau di bawah ini:
ucapan-syaikh-rabi–laa-a3rif-lii-khotoan-filmanhaj.mp3
Jelas dalam pernyataan di atas syaikh Robi’ memandang dirinya tidak maksum, akan tetapi :
1) Beliau menyatakan tidak pernah merasa punya kesalahan dalam manhaj??!!
2) Karenanya beliau memandang barang siapa yang mengkritik beliau berarti menjatuhkan manhaj ahlus sunnah. Syaikh Robi’ berkata :
والله إن يسعى الكلام في الطعن فيَّ ، إنه ما يكون نتيجة إلا إسقاط المنهج
“Demi Allah jika ada usaha mencelaku maka tidaklah ada hasilnya kecuali menjatuhkan manhaj ini” (silahkan lihat di situs beliau http://www.rabee.net/show_book.aspx?pid=3&bid=263&gid)
Beliau juga berkata :
ووالله ما يسعى في الكلام فِيَّ –ولا الطعن في ما نحن فيه- إلا لتكون النتيجة إسقاط المنهج ؛ فالذي يكره هذا المنهج يتكلم في علمائه ، الذي يبغض هذا المنهج ويريد إسقاطه يسير في هذا الطريق!!
“Dan demi Allah, tidaklah berusaha membicarakan (keburukan tentang) aku dan tidak pula mencela apa yang kami di atasnya keculai hasilnya adalah menjatuhkan manhaj. Yang membenci manhaj ini membicarakan (keburukan) ulamanya, yang membenci manhaj ini dan ingin menjatuhkannya ia berjalan di atas jalan ini” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaa’il 1/482)
3) Syaikh Robi memandang bahwa salafi beliau lebih kuat dibanding salafiahnya Syaikh Al-Albani.
Syaikh Robi’ berkata :
أما نحن تلاميذ الشيخ فمنذ وطأت قدماه الجامعة والله من أول يوم دخل الشيخ الألباني وله وزن وله قيمة عندنا فبدأ الدرس وتعرض لقضية القبور والكتابة عليها ووضع علامات عليها وكذا ونحن طلاب الشيخ عبدالله القرعاوي عندنا سلفية أقوى من سلفية الألباني واللهِ الشيخ عبد الله تعلم المنهج السلفي تماماً حتى ما عرفنا المذاهب أبداً ما عرفنا إلا كتاب الله وسنة رسول الله ومنهج السلف فالتقينا بالألباني وإذا به نحن في السلفية أقوى منه يعلم الله ما قلدناه, الشيخ عبد الله جاء بسلفية هي صحيح السلفية
“Adapun kami murid-murid Syaikh (Abdullah Al-Qor’awi) maka semenjak kaki kami menginjak Jami’ah (Islamiyah Madinah-pen) semenjak hari pertama masuknya Syaikh Al-Albani –dan ia berharga dan bernilai di sisi kami- maka beliaupun memulai pelajaran, lalu beliau menyinggung permasalahan kuburan dan penulisan di kuburan serta meletakkan tanda di kuburan dan demikian-demikian. Kami –para murid Syaikh Abdullah Al-Qor’awi- bagi kami salafiah kami lebih kuat daripada salafiyah Al-Albani. Demi Allah Asy-Syaikh Abdullah mempelajari manhaj secara sempurna hingga bahkan kami tidak mengerti madzhab-madzhab sama sekali, kami tidak mengetahui kecuali Al-Qur’an dan sunnah Rasulullah dan manhaj salaf. Lalu kami bertemu dengan Al-Albani, dan ternyata kami di atas salafiyah yang lebih kuat dari beliau, Allah mengetahui kami tidak taqlid kepada beliau. Asy-Syaikh Abdullah membawa salafiyah yang shahih” (silahkan dengar di http://www.youtube.com/watch?v=7TCQ3JeHcXw)
4) Syaikh Robi’ sering memuji dirinya sendiri. Diantara pujian-pujian terhadap dirinya adalah sebagai berikut :
إني والله لعلى منهج أهل السنة في الدقيق والجليل -ما استطعت إلى ذلك سبيلا
“Sesungguhnya demi Allah aku di atas manhaj Ahlus Sunnah besar maupun kecilnya semampuku” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 9/204)
ربيع وإخوانه من أهل السنة وأنصارها، والذابين عنها
“Robi’ dan teman-temannya termasuk ahlus sunnah dan penolong-penolongnya dan para pembelanya” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 9/568)
علماء السنة والتوحيد والقامعين للبدع من أمثال الشيخ النجمي والشيخ زيد بن محمد هادي والشيخ ربيع بن هادي
“Ulama sunnah dan tauhid dan pemberantas bid’ah seperti Asy-Syaikh An-Najmi, Asy-Syaikh Zaid Muhammad Hadi dan Asy-Syaikh Robi’ bin Haadi” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 9/196)
ولو درس أبو حاتم وغيره من الأئمة، حتى البخاري دراسة وافية لما تجاوز في نظري النتائج التي تَوصّلتُ إليها ، لأنني بحمد الله طبّقتُ قواعد المحدثين بكل دِقّة ولم آل في ذلك جهداً
“Kalau seandainya Abu Hatim dan yang para imam yang lainnya –bahkan Al-Bukhari- mempelajari dengan pembelajaran yang mencukupi maka menurutku mereka tidak akan melewati hasil yang telah kucapai. Karena Alhamdulillah aku telah menerapkan kaidah-kaidah para ahlul hadits dengan begitu detail dan sungguh-sungguh” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 8/236)
نحن معروفون ـ والحمد لله ـ أننا أقوى من وقف في وجه الفتن والشغب ودعاة الهدم لهذه البلاد
“Kami –ahlamdulillah- dikenal bahwasanya kami adalah yang paling kuat dalam menghadapi fitnah-fitnah dan para da’i yang berusaha menghancurkan negeri ini”( Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 9/490)
أما سمو الأسلوب ورصانة العرض فسلوا العقلاء المنصفين عنهما في كتاباتي، وأحمد الله أن كتاباتي محببة عند أهل الحق جميعاً تسر المؤمنين وتغيظ المبطلين، وتمتاز والحمد لله بجودة العرض وقوته ورصانته وقوة الحجة والبرهان
“Adapun tingginya metode dan kokohnya pemaparan pada buku-bukuku maka silahkan tanyakanlah kepada orang-orang yang berakal yang adil. Dan aku memuji Allah bahwasanya buku-buku karyaku disukai oleh ahlul haq seluruhnya, menggembirakan kaum mukminin dan membuat marah para ahlul batil. Dan –alhhamdulillah- buku-bukuku teristimewakan dengan bagusnya pemaparan dan kuatnya dan kokohnya pemaparan, kuatnya hujjah (argumen) dan dalil” (Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 7/35)
الذين يتتبعون أقوالي لم يقفوا فيها على كذب وخيانة،, وإنما وجدوا الصدق والأمانة، وحتى الخصوم يعرفوا هذا
“Orang-orang yang meneliti parkataan-perkataanku maka mereka tidak mendapati kedustaan dan khianat, mereka hanyalah mendapatkan kejujuran dan amanah, bahkan musuh-musuh mengetahui akan hal ini”(Majmuu’ Al-Kutub wa Ar-Rosaail 9/39)
Dan masih banyak lagi pujian-pujian Syaikh Robi’ pada dirinya, wallahul musta’aan.
Benarkah Tidak Ada Ulama Yang Menyelisi Syaikh Robi?
1) Kritikan Mufti Arab Saudi Syaikh Abdul Aziz Alu Syaikh.
Seorang penanya dari Libia (yang bernama Salim) bertanya dalam acara televisi kepada Mufti Arab Saudi Asy-Syaikh Abdul Aziz Alu Asy-Syaikh
Pertanyaan :
السؤال: يا شيخ! هل نأخذ العلم على شخص مجرَّح يا شيخ؟ أي: جُرِّح .. هل نأخذ عنه العلم..؟
المذيع: طيب سؤالك؟
السائل: هل نأخذ عنه العلم يا شيخ؟
المذيع: طيب، من الذي جرَّح هذا الشخص؟
السائل: الشيخ ربيع -يا شيخ!-.
المذيع: طيب. شكرًا لك -يا سالم!-.
طالب العلم -سماحة الشيخ!-، عندما يعني يقال له -سواء من ثقة، أو غير ذلك-: أن فلانًا فيه جَرح، أو فيه مانع مِن أخذ العلم منه؛ كيف يتثبت..
Penanya : Wahai Syaikh, apakah kami mengambil ilmu dari orang yang ditajrih (ditahdzir dan dijatuhkan-pen)?. dia ditajrih, apakah boleh kami mengambil ilmu darinya?
Pembawa acara : Baik, pertanyaanmu apa?
Penanya : Bolehkan kami mengambil ilmu darinya wahai Syaikh?
Pembawa acara ; Siapakah yang mentajrih (menjatuhkan) orang ini?
Penanya : Asy-Syaikh Robi’ wahai Syaikh.
Pembawa acara : Baik, Syukron wahai Salim. Wahai Syaikh yang Mulia, seorang penuntut ilmu tatkala dikatakan kepadanya –apakah dari seorang yang tsiqoh atau selain itu- : bahwasanya si fulan di jarh atau padanya ada penghalang untuk diambil ilmu darinya, maka bagaimana ia mengeceknya…
Jawaban Mufti:
المفتي: والله يا أخي! القضية هذه -أحيانًا- تكون هوًى، تجريح الناس، سبهم يكون -أحيانًا- يصحبه هوى، والمصالح الشخصية، وأنا ما أحب الدخول في هذه الأشياء.
أقول: طلاب العلم يُرجى لهم الخير، وإذا شعرنا بشيءٍ من الخطأ؛ ناقشناه إن تمكنا، أو سألنا من نثق به عن هذا الخطأ.
أما التجريح في الناس، وذم الناس، وتقسيم الناس -هذا ما يصلح، هذا يصلح-؛ فكثير منها .. هوى، وسباب المسلم فسوق، واحترام أعراض المسلم واجبة
“Demi Allah ya akhi, perkara ini –terkadang- adalah hawa nafsu, menjarh orang-orang, mencela mereka –terkadang- disertai hawa nafsu dan kepentingan-kepentingan pribadi. Dan aku tidak suka masuk dalam perkara-perkara seperti ini.
Aku katakan, para penuntut ilmu diharapkan kebaikan bagi mereka. Jika kita merasa ada suatu kesalahan maka kita dialog dengannya jika memungkinkan, atau kita bertanya kepada orang kita percayai tentang kesalahan ini. Adapun menjarh orang-orang, mencela orang-orang, mengklasifikasi orang-orang, ini tidaklah benar, ini tidak dibenarkan. Kebanyakannya adalah hawa nafsu, mencela seorang muslim adalah kefasikan, dan menghormati harga diri seorang muslim adalah kewajiban” (Silahkan lihat di http://www.youtube.com/watch?v=yY-1VztRDes)
2) Kritikan Syaikh Bakr Abu Zaid rahimahullah kepada Syaikh Robi’ bisa dibaca di (http://www.almeshkat.net/vb/showthread.php?t=48244)
3) Kritikan Syaikh Abdul Karim Al-Khudair tentang orang-orang yang mencela Syaikh Al-Jibrin rahimahullah (diantaranya Syaikh Robi). Beliau mengatakan orang yang mencela Syaikh Al-Jibrin adalah perampok. Silahkan dengar di (http://www.youtube.com/watch?v=IlDBv2cHYVU)
4) Kritikan dan nasehat Syaikh Abdul Muhsin Al-Abbad secara pedas dan khusus kepada Syaikh Robi’, sebagaimana telah lalu penukilannya (lihat kembali artikel “Ada Apa Dengan Radio Rodja & Rodja TV (bag 6)? – STANDAR GANDA !!!“)
Memaksakan Samanya Manhaj Syaikh Robi dengan Manhaj Para Ulama Kibar
Bagaimanapun mau disamakan sama saja seperti mengingkari terangnya matahari di siang hari. Silahkan baca kitab-kitab Syaikh Robi yang penuh dengan mentajrih, mentahdzir, dan mentabdi’ sesama ahlus sunnah. Tolong datangkan satu buku Syaikh Bin Baaz, Syaikh al-Utsaimin, Syaikh Sholeh Al-Fauzan, Mufti Arab Saudi, Syaikh Abdul Karim Al-Khudair, dan para anggota Haiah Kibaar Ulamaa dan anggota Al-Lajnah Ad-Daaimah yang seperti kitab-kitab Syaikh Robii’ dalam mentahdzir dan mentabdi’ sesama ahlus Sunnah …!!!
Lihat juga murid-murid senior Syaikh Bin Baaz dan Syaikh al-Utsaimin…apakah ada yang manhajnya seperti manhaj Syaikh Robi’ dalam mentahdzir dan mentabdi’??
Dan telah saya jelaskan dalam tulisan saya bahwa Manhaj Syaikh Robi’ menyimpang dan menyelisihi manhaj kibar ulama dalam dua hal
(1) Wajib membenci mubtadi’ muslim secara total 100 persen
(2) Menghajr tidak perlu memandang maslahat karena itu adalah ijmak salaf
Saya telah menjelaskan bahwa hal ini menyelisihi Ibnu Taimiyyah, menyelihi salaf, menyelishi Syaikh Bin Baaz dan Syaikh Sholeh Al-Fauzaan. Lantas kurang bukti apa lagi??
Bahkan masih banyak perkara manhaj yang Syaikh Robii’ berbeda dengan Syaikh Sholeh Al-Fauzaan. (silahkan baca http://www.kulalsalafiyeen.com/vb/showthread.php?t=50885)
Karenanya barang siapa yang menyatakan manhaj Syaikh Robi’ dalam masalah tahdzir dan tabdi’ sama dengan manhaj kibar ulama maka sunngguh ia telah berdusta dengan kedustaan yang nyata !!!. Hendaknya dia mendatangkan bukti bahwa para ulama kibar hobinya mentahdzir dan mentabdi’???
Syaikh Robi Tidak Mutasyaddid??
(Narasumber penyesatan Radiorodja membantah pemahaman Syaikh Al-Albani)
Jika sang narasumber (al-Ustadz Luqman Ba’abduh) tidak setuju dengan pernyataan Syaikh Al-Albani bahwa pada seluruh buku Syaikh Robi’ ada syiddah/kekerasan, maka itu hak sang narasumber. Jika narasumber tidak setuju dengan penafsiran “jahiliah” sebagaimana yang dipahami oleh Syaikh Al-Albani maka itu terserah nara sumber.
Sepertinya pernyataan dan kritikan Syaikh Al-Abani terhadap kerasnya Syaikh Robi’ adalah salah menurut narasumber penyesatan Radiorodja ??. Jika perkaranya demikian berarti Syaikh Al-Albani tidak maksum dan perlu ditinjau kembali. Kalau begitu pujian Syaikh Al-Albani terhadap Syaikh Robi’ tentunya tidak boleh juga dimakan secara mentah-mentah !!
Adapun jika narasumber setuju dengan pernyataan Syaikh Al-Albani “Pada seluruh buku Syaikh Robi’ ada kekerasan”, maka jelaslah bahwa manhaj Syaikh Robi’ mutasyaddid. Karena pembicaraan kita tentang manhaj adalah berputar tentang sikap terhadap penyelisih atau orang yang menyimpang.
Adapun saya menyetujui penilaian Syaikh Robi’ mutasyaddid karena dua kesalahan syaikh dalam manhaj yang telah saya paparkan. Bagaimana tidak menjadi keras jika mewajibkan membenci 100 persen mubtadi’ muslim??!!. Banyak orang yang harus kita benci secara total !!!, Kerabat (bahkan bisa jadi kedua orang tua), tetangga, orang kampung di pasar, sesama penumpang di bis dan pesawat serta kereta api, bahkan suami atau istri…dll. Apakah ini tidak dikatakan mutasyaddid??
Belum lagi menghajr tanpa harus melihat maslahat…wah kereta api beserta masinis dan penumpangnya harus saya hajr…, pilot dan para pramugari dan pramugaranya serta para penumpangnya harus saya hajr…., para jemaah haji dan para jama’ah umroh saya hajr…dan saya hanya bisa merasa tenang jika masuk dalam kampung salafy yang sealiran dengan saya atau masuk ke kebun binatang, barulah saya tidak perlu menghajr… Apakah ini tidak disebut mutasyaddid??
Ala kulli Haal…saya masih menunggu bantahan ilmiyah dari ketiga ustad yang mulia, al-Ustadz Dzulqornai, al-Ustadz Luqman Ba’abduh (sang nara sumber penyesatan radiorodja) dan al-Ustadz Askari hafizohumulloh.
(bersambung nggak ya???)
Kota Nabi -shallallahu ‘alaihi wa sallam-, 30-12-1434 H / 04-11-2013 M
Abu Abdil Muhsin Firanda
www.firanda.com